Footclamp : Informasi Seputar Makanan Dan Resep Masak

Tips Santan Agar Tidak Pecah Saat Di Masak

Santan Agar Tidak Pecah

Santan Agar Tidak Pecah – Membuat beragam jenis kreasi masakan itu sangat menyenangkan. Terutama buat kamu yang memang suka dengan masakan khas Nusantara. Salah satu yang jadi favorit adalah masakan dengan cita rasa gurih yang terbuat dari campuran santan. Hidangan santan pun melekat dan hadir di berbagai daerah.Santan adalah cairan berwarna bening hingga putih susu. Santan terbuat perasan kelapa parut yang dibahasi air. Mengonsumsi santan secara tidak berlebihan dapat bermanfaat bagi tubuh. Jenis santan murni misalnya yang justru baik untuk kulit, kaya akan vitamin, dan lain sebagainya.Berikut ini adalah informasi selengkapnya dari footclamp.

Masak dengan Api Kecil

Cara memasak santan agar tidak pecah yang pertama adalah dengan memasak dengan api kecil. Saat memasak dengan santan, sebaiknya panaskan dengan api kecil. Suhu terlalu tinggi akan membuatnya mudah pecah dan sulit tercampur dengan bahan lainnya.Pada masakan berkuah, masukkan santan pada tahap terakhir. Dalam kondisi ini, semua bahan masakan sudah hampir matang dan jadikan santan sebagai sentuhan terakhir. Masukkan santan, aduk hingga mendidih, lalu matikan api.

Pisahkan dengan asam

Seperti halnya susu, santan juga sensitif terhadap asam.Susu jika dimasak bersamaan dengan asam nantinya bisa pecah dan menjadi keju.Hal hampir sama berlaku pada santan.Jika dimasak bersamaan dengan asam, nantinya santan bisa pecah.Solusinya Anda bisa menaruh bahan asam seperti jeruk nipis ketika sudah matang dan akan dimakan.

Kupas hati-hati

Cara memilih santan yang baik bisa dilakukan dengan menghindari ari kelapa yang berwarna kecoklatan agar tak ikut diperas menjadi santan. Pasalnya, ari kelapa dapat mempercepat santan menjadi basi & mudah pecah saat dimasak.Untuk dapat mencegahnya, kupaslah santan secara hati-hati dan bersihkan. Jangan sampai bagian kecoklatannya ini sampai terbawa, sehingga santan yang dihasilkan malah berwarna keruh.

Baca Juga : Inilah Daftar Makanan Khas Solo Yang Menggungah Selera

Terus Diaduk

Cara memasak santan agar tidak pecah berikutnya adalah dengan terus diaduk saat dimasak. Agar santan tidak pecah, jangan tinggalkan masakan begitu saja. Usahakan untuk terus mengaduk agar santan tetap solid.

Tambahkan tepung beras

Jika Anda khawatir santan akan pecah ketika dimasak, tidak ada salahnya mencoba tips yang satu ini. Sebelum santan dimasukkan ke dalam masakan, campur santan dengan sedikit tepung beras. Aduk hingga merata dan larut sempurna. Adanya tambahan tepung beras mampu menyatukan santan dengan kuah masakan anda. Tenang Moms, campuran sedikit tepung beras tidak akan mengubah rasa masakan Anda, asal tidak diberikan berlebihan, ya.

Exit mobile version